fbpx

Sabet Piala Album of The Year, Inilah Lima Lagu Taylor Swift Teratas


Ajang Penghargaan Grammy Tahunan ke-63 yang diadakan pada 14 Maret 2021 di Los Angeles, Amerika Serikat. Walaupun dilaksanakan secara berbeda dikarenakan kondisi pandemi, tidak mengurangi kemeriahan dan kebahagiaan acara ini. Salah satu kabar bahagia datang dari artis bernama lengkap Taylor Alison Swift yang terkenal sebagai penyanyi-penulis lagu asal Amerika.

Taylor Swift memenangkan penghargaan Album of The Year dengan judul “Folklore”, Dalnsir dari Variety.com Taylor Swift juga menjadi wanita pertama yang memenangkan penghargaan Album of The Year sebanyak tiga kali setelah “Folklore” menang.

Sebelumnya juga taylor memenangkan penghargaan untuk album keduanya, “Fearless,” pada tahun 2010, dan menyabet piala lagi pada tahun 2016 untuk album kelimanya, “1989.” “Folklore” adalah album ke delapannya. Tiga pemenang sebelumnya dalam kategori yang dimenangkan sebagai artis adalah Frank Sinatra, Paul Simon, dan Stevie Wonder.
Keren banget ya? Nah, berikut ini bagusanmana.com akan membagikan top 5 lagu taylor swift .

  1. You Belong With Me

Sepanjang perjalanan kariernya, Taylor telah mengubah gaya suara, kolaborator, persona, dan berbagai pendekatan pada lagu-lagunya, namun belum dan mungkin tidak akan pernah melampaui hitsnya lagu “You Belong With Me”. lagu yang sederhana, dengan alunan gitar yang bikin kita kembali mengingat sakit hati saat SMA. Ada banyak hal yang akan membuat kamu cinta banget sama lagu “You Belong With Me”, dari mulai liriknya yang sangat merepresentasi gap antara anak beken dan gaul di sekolah versus anak culun dan kutu buku , lalu peran taylor sebagai protagonis yang sangat bisa menyimpulkan perasaan yang kompleks dalam vokal atau pergantian frase cepat saat menyanyikan lagunya. “You Belong With Me” telah menjadi lagu yang identik dengan taylor swift selama bertahun-tahun, dan itu karena lagu ini lah taylor bisa seterkenal sekarang dan menjadi penyayi perempuan paling digemari pada masanya.

2. Style

“Style” adalah semua tentang detail seperti gimmick gitar yang mengiringi dalam bait lagu, serta vokal bergema dari sautan “out! of! style!” pada bagian refrain. Di albumnya “1989” yang diisi dengan lagu-lagu pop yang sangat bagus dan juga hebat, Lagu “Style” adalah yang paling terawat dengan baik, paling banyak diproduksi, paling terealisasi sepenuhnya – dan masih, paling mempengaruhi para pendengar musik.

3. Dear, John

Ini Nih salah satu dari (banyak) alasan pria manapun harus berpikir dua kali untuk memacari Taylor Swift: karena taylor mampu menulis penghapusan yang mendalam dan meluapkan sekuat lagu hip-hop lainnya. Lagu “Dear John,” ini mengisahkan seorang mantan kekasih John Mayer, dalam lagunya yang hampir tujuh menit itu menggambarkan amarahi yang membara – tapi tidak terasa eksploitatif atau pantang menyerah, malah sebaliknya lagu ini mengeksplorasi perasaan bagaimana taylor dimanfaatkan dan menandai setiap bait dengan sedih. Lagu ini cocok banget buat para sobat bagus yang baru diputusin sama pacarnya.

4. Love Story

Setelah tadi taylor nyeritain tentang mantannya di lagu “Dear John,” ini saatnya kamu merasakan lagu penuh cinta dan khayalan. Lagu “Dear John,” beda banget nih sama lagu “Love Story” karena single taylor satu ini membuat bagian dari “story” menjadi lebih baik dengan mengungkapkan perumpamaan jatuh cinta dan hati yang berbunga-bunga. Mungkin kesungguhan dari penampilan taylor di lagu ini yang dikisahkan sebagai wanita tergila-gila untuk yang mencari jalan keluar bersama Pangeran Tampannya dan akhirnya menyadari bahwa kisah cinta mereka berdua bukan hanya khayalan belaka. Dari jutaan kisah cinta dalam sejarah musik pop, “Love Story” sangat menonjol.

5. Blank Space

Dan yang terakhir ada “Blank Space” lagu paling fenomenal walaupun tidak terlalu mengejutkan. Seperti di lagu-lagu sebelumnya, taylor swift seringkali menuangkan kisah cintanya di karyanya. Namun, “Blank Space” sangat berbeda lagu ini bercerita mencela dirinya sendiri dan mengejek sejarah kisah romantisnya yang terdokumentasi dengan baik di luar musik. “Blank Space” bercerita lebih dari sekadar satire, meskipun: tajam dan tidak berantakan, ini adalah nyanyian yang fantastis yang dihiasi dengan lirik-lirik yang sangat relatable dengan kisah anak muda jaman sekarang.

Nah! itulah Top 5 lagu-lagu dari pemenang penghargaan grammys: Taylor Swift, yang udah bagusanmana.com kasih untuk kalian. Walaupun kadang penyanyi satu ini banyak kontroversinya tapi lagunya pun tak kalah kontroversial ko di telinga kamu. Selamat mendengarkan!

No comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Butuh dana cepat hanya modal BPKB kendaraan anda? Langsung aja klik tombol dibawah ini!