Kalau di tahun 2023 ini Sobat Bagus ingin mencoba menjalankan bisnis, maka model bisnis waralaba atau kemitraan bisa menjadi salah satu pilihan. Walaupun tahun 2023 disebut sebagai tahun yang dibayangi ancaman resesi yang akan terjadi di seluruh dunia, tetapi prospek bisnis waralaba dipercaya tetap menjanjikan, apalagi waralaba di bidang makanan dan minuman. Berikut ini adalah beberapa pilihan bisnis waralaba yang bisa Sobat Bagus pertimbangkan
Mixue Ice Cream & Tea
Brand waralaba minuman es krim dan teh boba ini sudah berdiri di Indonesia pada 2020 dengan cabang pertama di Bandung. Nama Mixue banyak diperbincangkan pada tahun 2022 karena banyak influencer dan masyarakat luas yang membahas es krim ini karena memiliki harga yang relatif murah dan berbagai jenis varian rasa. Sejak pertengahan tahun 2022 terlihat banyak gerai Mixue yang dibuka di berbagai kota. Untuk Sobat Bagus yang berminat, berdasarkan keterangan PT. Zisheng Pacific Trading yang dikutip dari detikcom per 20 September 2022, calon mitra harus menyiapkan modal Rp700 juta sampai Rp800 juta untuk membuka satu outlet.
RM Payakumbuah
Masakan Padang atau nasi Padang adalah salah satu kuliner yang dikenal oleh hampir seluruh masyarakat Indonesia. Variasi menu, porsi yang mengenyangkan dan harga yang cukup terjangkau menjadi alasan jenis makanan ini disukai banyak orang. Restoran atau rumah makan Padang saat ini telah tersebar ke berbagai wilayah di Indonesia. Untuk Sobat Bagus yang ingin berkecimpung dalam bisnis rumah makan Padang kini bisa berinvestasi dalam bisnis rumah makan Padang Payakumbuah yang didirikan pada Juni 2022 oleh pengusaha dan konten kreator Arief Muhammad. RM Payakumbuah menawarkan makanan khas Minang bercita rasa otentik dengan bahan baku yang didatangkan langsung dari tanah Minang mulai dari cabai, kelapa, serta beras, termasuk tukang masaknya, membuat rumah makan ini viral di media sosial. Menurut detikcom, PT. Rasa Muda Makmur (Akang Group), sebagai pemegang lisensi waralaba RM Payakumbuah menawarkan paket kerjasama kemitraan dengan nilai investasi awal mulai dari Rp1,45 miliar.
Esteh Indonesia
Es Teh Indonesia menjadi salah satu brand minuman kekinian yang naik daun. Bisnis waralaba ini dikembangkan oleh Haidhar Wurjanto pada 2018. Brand ini semakin terkenal sejak Nagita Slavina didapuk sebagai Chief Executive Officer (CEO) pada Juli 2022. Terhitung per Desember 2022, Esteh telah memiliki lebih dari 1000 kebun atau cabang. Paket kemitraannya sendiri sudah dibuka sejak 2019 hingga saat ini. Bagi Sobat Bagus yang tertarik untuk membuka cabang Esteh Indonesia, menurut detikcom, diperlukan modal Rp 130 juta untuk investasi lisensi dan peralatan.
Sambal Bakar Indonesia
Sambal Bakar Indonesia adalah brand bisnis kuliner yang diluncurkan pada Juli 2022 oleh salah seorang kreator konten TikTok, Benjamin Master Adhisurya atau Iben Ma. Dia menghadirkan aneka lauk pauk dengan aneka jenis sambal berbeda. Yang unik, menu tersebut dihidangkan di atas cobek yang sebelumnya dibakar di atas kompor. Dalam mengembangkan dan memperluas jaringan bisnisnya, Sambal Bakar Indonesia tidak hanya mengandalkan investasi secara mandiri, tetapi juga menawarkan peluang kerjasama kemitraan dengan nilai franchise dan kemitraan, menurut foodieratecom, sebesar Rp1 miliar.
No comment