fbpx

BAGUSAN PAKAI WIFI ATAU KABEL LAN?


Di era digital dan internet sekarang ini, siapa yang tidak kenal dengan dua kata di atas itu? Pasti kita semua sudah tahu artinya atau bahkan sudah mengerti cara pengoperasiannya. Wifi dan LAN bisa jadi sudah menjadi kebutuhan pokok untuk jaman sekarang ini: sandang, pangan, papan, dan  Koneksi.

Oke, buat yang belum tahu, Wifi atau kepanjangannya Wireless Fidelity adalah sebuah jaringan koneksi nirkabel atau tanpa kabel. Biasanya menggunakan perantara berupa access point atau router bias juga dari modem internet yang biasanya ada di rumah-rumah.

LAN sendiri adalah singkatan dari Local Area Network. Selain menggunakan wifi, penggunaan jaringan internet juga juga menggunakan kabel LAN. Fungsinya untuk menghubungkan device si pengguna dengan modem. Kabel LAN sendiri menggunakan kabel UTP.

Mungkin Sobat Bagus bertanya, jadi kalau mau menggunakan akses internet, bagusan mana ya, antara menggunakan WIFI atau kabel LAN?

Baik wifi atau kabel LAN ada kelebihan dan kekurangannya. Contohnya jika Sobat Bagus membutuhkan ruang gerak saat membawa device tersebut, akan sulit jika anda menggunakan kabel LAN; karena selain harus ditarik-tarik, panjang kabel juga terbatas. Tetapi, menggunakan kabel LAN dalam akses internet akan lebih stabil koneksinya) ketimbang memakai Wifi. Karena itu dalam acara-acara besar yang membutuhkan streaming, akan lebih aman jika PC atau laptop yang  digunakan menggunakan kabel LAN. Jika menggunakan wifi ada kemungkinan sinyalnya terganggu hilang karena mungkin jarak device terlalu jauh dari router atau modem.

Jadi tergantung kebutuhan dan kenyamanan Sobat Bagus mau pilih pakai Wifi atau kabel LAN?

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Butuh dana cepat hanya modal BPKB kendaraan anda? Langsung aja klik tombol dibawah ini!