fbpx

Fakta Mengenai Drama Vincenzo. Drama Terbaru Song Joong Ki Yang Sedang Tayang Di Netflix

Doc. Pikiran-rakyat.com


Sobat Bagus, kamu suka nonton drama korea bertema action-comedy? Kalau iya, drama satu ini cocok banget untuk masuk dalam watchlist kamu. Vincenzo merupakan salah satu drama Korea terbaru yang saat ini sedang ramai diperbincangkan. Pasalnya, drama yang tayang di tvN dan Netflix ini dibintangi oleh bintang korea popular seperti Song Joong Ki, Jeon Yeo Bin, dan juga Taecyeon 2PM.

Drama Vincenzo menceritakan tentang Park Joo Hyung (Song Joong Ki), yang pindah ke Italia sejak diadopsi pada usia delapan tahun. Setelah dewasa, Joo Hyung yang dikenal dengan nama Vincenzo Cassano, bekerja sebagai pengacara sekaligus penasihat mafia Italia. Suatu ketika, Vincenzo memilih kembali ke kampung halamannya, Korea Selatan, usai terjadi perang antar kelompok mafia. Di Korea, ia kemudian berkenalan dengan pengacara Hong Cha Young (Jeon Yeo Bin) dan terlibat dengan masalah perampasan gedung secara illegal.

Selain dibintangi oleh aktor papan atas, drama Vincenzo memiliki fakta-fakta menarik lainnya yang telah bagusanmana.com rangkumkan untukmu.

  1. Kolaborasi antara sutradara dan penulis naskah yang hebat.

Doc. Jabarekspres.com

Drama Vincenzo adalah hasil kolaborasi sutradara Kim Hee Won dan penulis naskah Park Jae Bum. Sutradara Kim Hee Won sebelumnya mengarahkan drakor The Crowned Clown (2019) dan Money Flower (2017). Sedangkan Park Jae Bum pernah menggarap drama The Fiery Priest (2019), Good Manager (2017), Blood (2015), dan Good Doctor (2013). Di bawah arahan Kim Hee Won, alur cerita dan pengembangan plot yang disiapkan Park Jae Bum diprediksi akan menghasilkan cerita unik dengan pesona berbeda.

2. Penampilan cameo Jin Sun Kyu dan Lee Hee Joon.

Doc. Id.berita.yahoo.com

Aktor Jin Sun Kyu dan Lee Hee Joon tampil dalam drama Vincenzo sebagai cameo. Song Joong Ki sendiri baru-baru ini berakting bersama Jin Sun Kyu dalam film Space Sweepers yang dirilis Netflix 5 Februari lalu. Di samping itu, dirinya akan menjadi lawan main Lee Hee Joon dalam film Bogotá, yang saat ini masih dalam proses produksi.

3. Mencetak rekor penayangan perdana.

Doc. Pikiran-rakyat.com

Penayangan perdana drama Korea Vincenzo dibuka dengan rating yang sangat menjanjikan. Episode pertama yang tayang pada Sabtu (20/02/2021) memperoleh rating rata-rata 7,7 persen dan tertinggi pada 9,5 persen. Sementara episode kedua yang tayang pada Minggu (21/2/2021) meraih rating rata-rata 9,3 persen dan puncaknya mencapai 10,8 persen. Catatan baik dalam dua hari berturut-turut ini membawa Vincenzo menjadi drama akhir pekan dengan rating tertinggi ketiga dalam sejarah tvN.

4. Disponsori oleh kopiko.

Doc. Pramborsfm.com

Tak disangka, drama Vincenzo membawa kejutan tersendiri bagi penggemar drakor di Indonesia. Pasalnya, merek permen kopi asal Indonesia, Kopiko, menjadi sponsor dalam drama ini. Presiden Direktur Mayora Group Andre Sukendra Atmadja mengatakan sangat bangga produk asli Indonesia dipilih menjadi sponsor drama korea terbaik yang disukai di banyak negara.

Itulah fakta mengenai drama terbaru Vincenzo. Kamu udah nonton belum Sobat Bagus?

No comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Butuh dana cepat hanya modal BPKB kendaraan anda? Langsung aja klik tombol dibawah ini!